Jika kalian berencana untuk menjadi seorang youtuber gaming, maka wajib wahu cara untuk merekam layar HP. Karena pastinya butuh untuk record gameplay untuk kemudian diupload ke youtube.
Di jaman sekarang ini memang kita banyak menemui video gameplay game yang dimainkan di smartphone. Nah banyak orang yang penasaran bagimana cara untuk merekam gameplay tersebut di HP kita.
Apakah harus menggunakan aplikasi tambahan atau bisa tanpa aplikasi? Jika kalian tertarik untuk mengetahuinya, maka bisa simak penjelasan lengkap dalam artikel berikut ini.
Tutorial Record Layar Smartphone
Sebenarnya smartphone jaman sekarang sudah banyak yang dibekali dengan fitur screen recording. Sehinga memungkinkan kalian untuk merekam aktivitas layar seperti gameplay tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan lagi.
1. Cara Rekam Layar HP Oppo
- Buka menu Pengaturan atau Setting di HP Oppo.
- Selanjutnya cari menu Screen Recording.
- Lalu pilih opsi Record Screen.
- Maka kan muncul notif perkaman di layar.
- Kalian tinggal lakukan aktivtas yang ingin direkam.
- Jika sudah selsai, klik opsi Stop.
- Maka hasil rekaman akan tersimpan di galeri.
2. Cara Rekam Layar HP Samsung
- Masuk ke menu Setting atau Setelan di HP Samsung.
- Pilih pada menu Pengaturan suara > Mulai Merekam.
- Maka panel record akan muncul di layar kalian.
- Lakukan perekaman sesuai kebutuhan masing-masing.
- Setelah selsai, klik opsi Stop untuk menyimpan.
- Bagaimana, gampang bangetkan?
3. Cara Rekam Layar HP Xiaomi
- Buka aplikasi Scren Recorder di HP Xiaomi.
- Lalu pilih opsi untuk mulai merekam layr.
- Selanjutnya, kalian tap opsi Start untuk mulai.
- Lakukan perekaman sesuai dengan kebutuhan kalian.
- Setelah selesai, klik Stop untuk menyimpan hasilnya.
4. Cara Rekam Layar HP Realme
- Buka quick menu dan pilih Screen Recording.
- Lalu izinkan semua akses yang diminta oleh sistem.
- Maka akan muncul tombol recording di layar HP.
- Tinggal tap icon tersebut untuk mulai perekaman.
- Jika sudah, klik lagi tombolnya untuk stop dan simpan.
- Cek di galeri HP untuk melihat hasil perekamanya.
5. Pakai AZ Scren Recorder
Salah satu aplikasi perekam layar HP yang begitu populer dan banyak digunakan adalah AZ Screen Recorder. Kalian bisa mengunduh dan menginstallnya melalui playstore secara gratis.
- Buka aplikasi yang sudah terinstall di HP kalian.
- Setelah itu, berikan semua ijin yang diperlukan.
- Lanjut dengan klik opsi Start untuk mulai perekaman.
- Tinggal kalian rekam deh layar yang diinginkan.
- Jika sudah selesai, klik pada opsi Stop.
- Maka hasilnya akan langsung disimpan di galeri.
6. Gunakan App XRecorder
Aplikasi berikutnya yang juga direkomendasikan untuk kalian adalah Screen Recorder & Video Recorder – XRecorder. Berikut cara pengunaannya.
- Langsung saja unduh dan instal aplikasinya di HP.
- Setelah itu, buka aplikasinya dan pilih opsi Video.
- Tap pada opsi record, berikan ijin jika diperlukan.
- Lanjut dengan lakukan perekaman pad layar HP kalian.
- Jika sekiranya sudah cukup, klik opsi Stop untuk menyimpan.
- Cek pada galeri HP untuk melihat hasil rekaman kalian.
Kesimpulan
Merekam layar HP bisa dilakukan baik dengan atupun tanpa aplikasi tambahan. Beberapa merk smartphone seprti Xiaomi, Samsung, Realme, Oppo, Vivo biasanya sudah menyematkan fitur screen recording di HP produksi mereka.
Kalian bisa manfatkan fitur tersebut untuk merekam aktivitas di layar seperti gameplay untuk kemudian dapat diupload ke sosial media seperti youtube. Selain itu, ada juga beberapa aplikasi screen recording gratis yang bisa kalian unduh lewat playstore.